Walikota Terbaik, Kembangkan Kota Lewat SimCity - Bu Risma adalah walikota hebat di Kota Surabaya, sudah banyak penghargaan adiwiyata yang jatuh di Kota Surabaya. Kota Surabaya yang saat ini diatur oleh Bu Risma membuahkan banyak hasil dan menjadi lebih baik lagi.
Prestasi ditorehkan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Kerja kerasnya menata Kota Surabaya sejak 2010 diganjar penghargaan wali kota terbaik ketiga di dunia 2014 oleh The World Mayor Prize (WMP) sebuah yayasan dunia yang concern terhadap kepemimpinan perkotaan.
Penduduk kota Surabaya sangat senang sekali dengan adanya Bu Risma menjadi walikota Surabaya. Kota Surabaya yang dulu kian masih bermasalah; banjir, macet dan permasalahan kota lainnya dapat teratasi mulai dipasangnya gorong-gorong untuk pengairan parit dan mengembangkan PKL pada tempatnya.
Walikota Surabaya Tri Rismaharini atau akrab disapa Risma mengaku sebagai penggemar game. Dalam pengembangan kota Surabaya, dia banyak belajar dari game Sim City.
"Setua ini saya masih suka main game lho, tapi game yang merangsang emosi saya dan merangsang pikiran nah gamenya Sim City," ujar Risma saat mengisi acara di Popcon Asia 2015 di Jakarta Convention Center (JCC), Jaksel, Sabtu (8/8/2015).
Seperti yang dikutip di news.detik.com Risma menjelaskan dengan belajar Sim City memaksanya untuk berfikir komprehensif. Di Sim City, dia menjadi paham bagaimana pembangunan tata kota yang baik dan benar.
"Ya saya banyak belajar dr Sim City, dari game itu memaksa saya berpikir komprehensif. Misal ada yang tidak sesuai pembangunannya di game itu warga protes, belum bisa bangun bandara kenapa nih oh ternyata warganya masih kurang. Mau beli ini beli itu duitnya kurang," terangnya.
"Di game Sim City saya harus menata kota secara komprehensif, saya harus berfikir ke semua sektor," sambungnya.
Adapun Sim City merupakan sebuah permainan simulasi membuat kota yang dirancang Will Wright pada tahun 1989. Dengan Sim City, gamer dituntut mendesain sebuah pemukiman menjadi sebuah kota besar.
Gamer juga dapat membangun daerah perumahan, perkantoran, industri, serta lokasi transportasi dan hiburan. Kini expansion pack terbaru game Sim City bertema tentang membangun kota masa depan.
Jadi, valliers ada yang mau jadi walikota? Mainkan simcity, haha. Kalau Valliers mau download game simcity, kunjungi aja homepage simcity : www.simcity.com bisa juga didownload di www.ea.com/pc
Semoga Bermanfaat dan kembangkan kreatifitasmu!
Best Regards, Bintang Jeremia Tobing
Semoga Bermanfaat dan kembangkan kreatifitasmu!
Best Regards, Bintang Jeremia Tobing
Sekianlah artikel Walikota Terbaik, Kembangkan Kota Lewat SimCity kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Walikota Terbaik, Kembangkan Kota Lewat SimCity dengan alamat link https://lostvalleyconnect.blogspot.com/2016/04/walikota-terbaik-kembangkan-kota-lewat_18.html
Best Regards,Bintang Tobing
0 comments:
Post a Comment