Cara Tepat Merawat Kulit Wajah Sensitif - Memiliki kulit wajah yang sensitif tentu memerlukan perawatan yang ekstra hati-hati. Ya, salah sedikit dalam menggunakan produk kecantikan bisa berakibat pada timbulnya kemerahan, kulit gatal-gatal, hingga iritasi kulit.
Guna menjaga kulit wajah tetap bersinar dan bercahaya, pastikan untuk merawat kulit dengan tepat. Berikut adalah trik dalam mengatasi kulit wajah yang sensitif, seperti dilansir Boldsky, Rabu (25/5/2016).
Pelembap
Kurangnya kelembapan pada wajah dapat menjadi penyebab munculnya sejumlah masalah kulit. Khususnya, bila Anda memiliki jenis kulit yang sensitif. Oleh karena itu, Anda perlu menggunakan pelembap kulit paling tidak dua kali dalam sehari.
Cek kandungan produk make-up
Salah satu hal yang tidak boleh terlewat adalah mengecek kandungan produk make-up. Ya, lantaran memiliki jenis kulit yang sensitif maka perlu kehatian-hatian dalam memilih produk make-up yang tepat. Tidak ada salahnya untuk mengoleskan sedikit produk tersebut pada kulit. Jika memberikan reaksi kemerahan hingga iritasi, maka sebaiknya tinggalkan produk tersebut.
Tabir surya
Paparan sinar matahari dapat berbahaya bagi kulit, terutama bagi Anda yang memiliki kulit sensitif. Pastikan untuk selalu menerapkan tabir surya atau sunscreen pada kulit wajah dan tubuh sebelum bepergian ke luar rumah.
Membersihkan sisa make-up sebelum tidur
Hal ini berlaku bagi semua tipe kulit wajah, termasuk kulit sensitif. Penting untuk selalu membersihkan sisa-sisa make-up sebelum tidur.
Pilih bahan yang alami
Minimalisir penggunaan produk kecantikan yang Anda gunakan. Jika memungkinkan, sebaiknya pilih penggunaan kosmetik yang mengandung bahan-bahan alami di dalamnya.
Semoga Bermanfaat!
Best Regards,Bintang Jeremia Tobing
Sekianlah artikel Cara Tepat Merawat Kulit Wajah Sensitif kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Cara Tepat Merawat Kulit Wajah Sensitif dengan alamat link https://lostvalleyconnect.blogspot.com/2016/05/cara-tepat-merawat-kulit-wajah-sensitif.html
Best Regards,Bintang Tobing
0 comments:
Post a Comment