Saturday, June 18, 2016

Faktor Yang Mempengaruhi Mahasiswa Lama Lulus Kuliah


Faktor Yang Mempengaruhi Mahasiswa Lama Lulus Kuliah - Untuk meraih gelar sarjana, para mahasiswa akan dihadapkan dengan kewajiban mereka membuat tugas akhir yakni skripsi. Tidak jarang, proses pembuatan skripsi membutuhkan waktu ekstra bagi mahasiswa untuk menyelesaikannya hingga mereka harus rela mengulur masa kelulusan.

"Menulis skripsi jadi faktor penghambat terbanyak menjelang kelulusan mahasiswa," ungkap Rektor Universitas Negeri Semarang (Unnes), Prof Fathur Rohman.

Fathur menjelaskan, hambatan saat menulis skripsi bisa berasal dari mahasiswanya maupun pada proses bimbingan yang dilakukan bersama dosen. Kadang, mahasiswa harus dihadapkan dengan dosen yang sibuk sehingga sulit ditemui untuk bimbingan.

"Kalau dosen itu sibuk, kan jadi tidak bisa membimbing mahasiswanya," imbuhnya.

Menurut Fathur, skripsi seharusnya tidak lagi menjadi alasan mahasiswa terlambat lulus. Apalagi bimbingan dengan dosen tidak hanya bisa dilakukan secara tatap muka.

"Mahasiswa dan dosen bisa melakukan bimbingan skripsi secara online, jadi tidak harus bertemu," tambahnya.

Pria kelahiran Banyumas, 10 Desember 1966 itu mengaku, kampusnya juga terpaksa menoleransi mahasiswa yang terlambat lulus. Namun, pihak kampus tetap memberikan motivasi agar para mahasiswa itu bisa segera menyelesaikan studi mereka.

"Dilihat dulu alasannya mengapa dia lama lulus. Kalau memang perlu, diberikan bimbingan khusus. Kampus biasanya memberikan motivasi dan tidak mempersulit mahasiswa supaya mereka bisa cepat lulus juga," paparnya.

Regards, VedroIX

Sekianlah artikel Faktor Yang Mempengaruhi Mahasiswa Lama Lulus Kuliah kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Faktor Yang Mempengaruhi Mahasiswa Lama Lulus Kuliah dengan alamat link https://lostvalleyconnect.blogspot.com/2016/06/faktor-yang-mempengaruhi-mahasiswa-lama-lulus-kuliah.html

Best Regards,VedroIX

0 comments:

Post a Comment