Saturday, June 18, 2016

Ahok geram lihat PNS bercanda saat lagu Indonesia Raya dinyanyikan

Ahok geram lihat PNS bercanda saat lagu Indonesia Raya dinyanyikan

Ahok geram lihat PNS bercanda saat lagu Indonesia Raya dinyanyikan - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) memimpin upacara pelantikan pejabat eselon II, III dan IV di lingkungan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Ahok sapaan akrab Basuki sempat meradang dan menghentikan sementara proses pelantikan usai peserta menyanyikan lagu Indonesia Raya.


Hal ini karena banyak anak buahnya yang berada di luar barisan pejabat yang dilantik terlihat tidak khidmat dan disiplin menyanyikan lagu pusaka itu.

"Itu siapa yang pakai kerudungan? Nyanyi Indonesia Raya saja masih clingak-clinguk," kata Ahok di Blok G, Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (17/6).

Lalu, Ahok pun meminta protokoler untuk memeriksa apakah kerumunan PNS itu bagian dari anak buahnya yang akan dilantik. Ahok menegaskan agar kerumunan PNS kecuali mereka yang dilantik memisahkan diri.

Dengan nada tinggi, dia kembali menegaskan bahwa setiap PNS harus mengerti dan menghayati lagu Indonesia Raya. Lebih baik, lanjutnya, PNS-PNS yang tidak hafal dan mengerti makna lagu tersebut untuk mengundurkan diri.

"Oh berarti PNS yang mendampingi ya (bukan yang dilantik)? Lagu Indonesia Raya harus ikut nyanyi. Kalau enggak hafal jangan jadi PNS, lagu Indonesia Raya saja enggak ngerti, tadi celingak celinguk," pungkasnya.

Best Regard,Bintang Jeremia Tobing

Sekianlah artikel Ahok geram lihat PNS bercanda saat lagu Indonesia Raya dinyanyikan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Ahok geram lihat PNS bercanda saat lagu Indonesia Raya dinyanyikan dengan alamat link https://lostvalleyconnect.blogspot.com/2016/06/ahok-geram-lihat-pns-bercanda-saat-lagu-Indonesia-Raya-dinyanyikan.html

Best Regards,Bintang Tobing

0 comments:

Post a Comment